Dekat dengan Warga, Bhabinkamtibmas Pulau Kelapa Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas dan Peduli Lingkungan

Polri21 Dilihat
banner 468x60

INEWSFAKTA.COM | Kepulauan Seribu – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaannya, Bhabinkamtibmas Pulau Kelapa, Aipda Sahrizal, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi kepada warga Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, pada Selasa (21/10/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Aipda Sahrizal menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga lingkungan dari potensi gangguan keamanan serta meningkatkan kepedulian terhadap situasi di sekitar. Ia juga menekankan pentingnya mempererat kebersamaan dan memperkuat komunikasi antara masyarakat dengan pihak kepolisian.

banner 336x280

“Keamanan bukan hanya tugas polisi, tetapi tanggung jawab bersama. Mari kita saling menjaga, saling peduli, dan manfaatkan layanan Call Center 110, layanan bebas pulsa yang dapat digunakan oleh masyarakat kapan pun memerlukan bantuan kepolisian,” ujar Aipda Sahrizal.

Melalui kegiatan sambang ini, Polsek Kepulauan Seribu Utara berharap terjalin hubungan yang harmonis antara aparat kepolisian dan masyarakat, serta tercipta lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kepulauan Seribu Utara.

(red)

banner 336x280

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *