Pastikan Keamanan Maksimal, Kapolres Bekasi Kota Pantau Langsung Pengamanan Laga Bekasi City vs Sumsel United

Polri31 Dilihat
banner 468x60

INEWSFAKTA.COM | KOTA BEKASI – Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro, S.H., S.I.K., M.H., memantau langsung pengamanan pertandingan sepak bola antara Bekasi City FC melawan Sumsel United yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga pada Senin (6/10/2025).

Pemantauan langsung ini dilakukan untuk memastikan seluruh rangkaian pengamanan, baik di dalam maupun di luar stadion, berjalan optimal. Kapolres didampingi oleh Wakapolres, para Pejabat Utama (PJU), serta unsur panitia pelaksana (Panpel) pertandingan.

banner 336x280

Sebagaimana diketahui, jajaran Polres Metro Bekasi Kota sebelumnya telah menggelar Apel Pengamanan yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Agus. Apel ini diikuti oleh personel gabungan dari berbagai instansi yang tergabung dalam Tim Kerja Gabungan (TWG), termasuk Polres, TNI, Satpol PP, Dishub, dan Dinkes.

Apel tersebut bertujuan untuk:

– Memastikan seluruh personel siap siaga.

– Memastikan setiap personel memahami tugas dan tanggung jawabnya (sesuai arahan para Padal).

– Menjamin kelancaran dan keamanan seluruh rangkaian pertandingan, yang dijadwalkan berlangsung pukul 15.30 WIB.

Kehadiran Kapolres di lokasi menegaskan komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh penonton, official, dan pemain, demi suksesnya penyelenggaraan event olahraga di Kota Bekasi.

(red)

banner 336x280

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *